Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Review Ukulele Cowboy Concert Solid

Review Ukulele Cowboy Concert Solid
Review Ukulele Cowboy Concert Solid

Review Ukulele Cowboy Concert Solid - Cowboy merupakan salah satu ukulele yang paling laris di pasaran, khususnya di pasar lokal Indonesia. Kentrung atau gitar mini ini biasa di-tune standar di nada G-C-E-A. Kali ini penulis akan me-review ukulele Cowboy concert ukuran 23" yang tipe solid wood.

5 Aplikasi Tuner Gitar Terbaik  

Review Ukulele Cowboy Concert Solid

Ukulele empat senar ini memiliki jumlah fret standar untuk ukuran ukulele concert, yaitu sebanyak delapan belas fret. Ukulele ini juga dilengkapi inlay titik yang membantu kita lebih mudah menandai nada. Lantas, seperti apa spesifikasi, harga, kelebihan dan kekurangan ukulele ini? Simak ulasan lengkapnya di bawah ini.

Spesifikasi Ukulele Cowboy Concert Solid Uk 23

Top: Solid spruce

Bridge: Rosewood

Fingerboard: Rosewood

Back & Side: Mahogany

Dryer: Full chrome

Saddle & Nut: Tulang

Strings: Clear Fluorocarbon

Glossy Finishing

Baca Juga: Cara Membuat Gitar Dari Kardus

Harga Ukulele Cowboy

Untuk harga yang dibanderol ukulele Cowboy concert ukuran 23" tipe solid ini ada di kisaran 300-400 ribu. Adapun dalam paket pembeliannya kita akan mendapatkan free soft case original Cowboy dan free pick gitar beserta holder pick-nya. 

Kelebihan Ukulele Cowboy Concert Solid

Banyak kelebihan yang dimiliki ukulele brand asli Cowboy ini, beberapa di antaranya adalah sebagai berikut.

Harga Terjangkau

Harga yang dibanderol ada di kisaran tiga ratus ribuan. Paling banyak saya temui di marketplace seperti Shopee, Tokopedia, dan Lazada ada di angka tiga ratus lima puluh ribu. Untuk ukulele seharga ini, kita bisa mendapatkan ukulele dengan spesifikasi top solid. Harga yang ditawarkan ini cukup menarik.

Top Solid Wood

Di kisaran harga tiga ratus ribuan, hal ini sangat posistif. Sebab biasanya di range harga ini biasanya masih berspesifikasi all laminated. Spesifikasi yang diusung ukulele Cowboy ini di bagian top-nya sudah menggunakan top solid wood. Adapun kayu yang digunakan adalah Stika Spruce yang didukung di bagian back and side-nya  menggunakan kayu Mahogany yang sayangnya masih full laminated.

Logo Cowboy Timbul 

Berbeda dengan seri di bawahnya yang belum menggunakam solid wood, logo ukulele Cowboy yang  tipe solid ini mengalami peningkatan. Logo yang di tanam di headstock-nya lebih timbul dan tebal yang membuatnya tampak lebih cantik dan elegan. 

Dryer Full Chrome

Satu lagi kelebihan yang tak banyak dimiliki ukulele kelas entry level seperti ini adalah dryer yang digunakan sudah full besi, full chrome. Hal ini tentu sangat menguntungkan karena selain tampilannya yang lebih cantik, dryer besi seperti ini lebih awet ketimbang dryer plastik yang biasa digunakan ukulele-ukulele di kelas low end. 

Baca Juga: Cara Belajar Gitar Kecil dalam Sehari Dijamin Bisa!

Kekurangan Ukulele Cowboy Concert Solid

Meski memilik banyak kelebihan, ukulele Cowboy original juga memiki beberapa kekurangan yang cukup terasa seperti di bawah ini.

Finishing Kurang Rapi

Meski seacara tampilan ukulele ini tampak mengkilap dengan finishing glossy-nya, namun ada beberapa bagian yang menurut saya kurang "mulus" finishing-nya. Seperti di bagian ujung saddle dan nut-nya yang masih agak kasar. Di bagian bridge-nya juga finishing kayunya masih bersudut agak tajam sehingga ketika bersentuhan dengan kulit akan terasa kurang nyaman meski tak begitu signifikan. 

Action yang Terlalu Tinggi

Menurut saya action dari ukulele ini terbilang cukup tinggi sehingga di jari-jari akan terasa kurang nyaman ketika di pakai, apalagi bagi yang masih pemula. Namun demikian, hal ini bisa diakali dengan cara men-setting ulang jarak ketinggian senarnya. 

Tension Senar Kurang Tinggi

Satu lagi kekurangan yang cukup terasa dari kentrung Cowboy ini, yaitu tensi senarnya yang kurang tinggi. Meski senarnya terbuat dari material fluorocarbon yang sangat empuk, tapi tensi senar bawaannya ini agak kurang. 

Hal ini bisa bisa menyebabkan ketika kita memainkan lagu-lagu dengan tempo yang cepat, kualitas sound yang dihasilkan akan terdengar sedikit terlambat. Alhasil, akan ada beberapa nada yang miss atau kurang enak didengar. Akan tetapi hal ini sebenarnya bukan menjadi masalah yang besar. Kalian bisa menggantinya dengan senar yang baru atau sedikit menaikkan tuning-nya setengah atau satu nada. 

Penutup

Ukulele Cowboy concert tipe solid ini memiliki beberapa kelebihan yang tak banyak dimiliki ukulele lain di kelasnya, salah satunya yaitu bagian top-nya sudah menggunakan solid wood

Meski mempunyai kelebihan yang cukup istimewa di kelasnya, ukulele ini juga memiliki beberapa kekurangan minor seperti dalam paket penjualannya yang cukup sederhana dan beberapa kekurangan lainnya seperti yang sudah saya jelaskan di atas. 

Overall, ukulele Cowboy tipe solid ini tetap layak dibeli. Kualitas suara, ketepatan notasi dan material yang digunakan sudah sangat baik di kelasnya. 

Baca Juga: Review dan Spesifikasi Lengkap Guitalele Yamaha GL-1




Posting Komentar untuk "Review Ukulele Cowboy Concert Solid "