Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

REVIEW LENGKAP GITAR KLASIK CORT AC-10, MURAH TAPI BUKAN MURAHAN!

REVIEW GITAR CORT AC-10

Sebuah gitar klasik keluaran dari produsen gitar ternama yang berpusat di Korea Selatan bernama Cort sering meluncurkan gitar-gitar baru berkualitas dengan harga yang cukup terjangkau. Salah satu tipe gitar klasik Cort yang dilengkapi keenam buah nylon string yaitu gitar Cort Ac-10.

Gitar ini menarik untuk kita bahas, dimana dengan harga sejutaan kita sudah bisa memiliki alat musik yang berkualitas dari Cort Guitar. Ya, hanya dengan uang sejutaan kita akan mendapatkan teman kecil yang baik untuk menemani hari-hari kita dengan penuh kecerian bersama memainkan musik.

Review Gitar Cort Ac-10

Berdasarkan katalog produk Cort, ada banyak pilihan alat musik sejenis, seperti gitar dan bass dengan beragam jenis sesuai dengan kualitas dan anggaran yang kita miliki.

Untuk gitar akustik sendiri, Cort menawarkan beragam tipe baik steel string maupun nylon string. Dan yang cukup menarik perhatian yaitu gitar klasik Cort Ac-10 yang akan kita bahas lebih lanjut.

Baca: Belum Mengenal Jenis-Jenis String Gitar? Simak Ulasan Berikut

Cort Ac-10 adalah gitar klasik berkelas dengan harga yang sangat terjangkau. Ia memmiliki kualitas yang juga dapat mewakili keseluruhan produk gitar Cort. Dimana kualitas yang tinggi juga tergambarkan dalam seri ini.

Cort Ac-10 adalah gitar klasik dengan desain yang menawan kelas konser. Sama halnya dengan kebanyakan gitar klasik pada umumnya, gitar ini sengaja didesain tanpa adanya cutaway yang mempercantik tampilan dari gitar ini.

Terbuat dari material kayu mahogany di sisi belakang dan samping, gitar ini nampak begitu kokoh. Sementara itu pada bagian atasnya terbuat dari material kayu spruce, dimana itu adalah material yang kerap dijumpai pada gitar-gitar kelas premium.

Baca: Pentingnya Meminta Pertimbangan Teman Sebelum Membeli Gitar

Beralih ke bagian bridge. Pada bagian bridge Cort Ac-10 menggunakan material yang berkelas yaitu terbuat dari rosewood atau yang kita kenal sebagai kayu sonokeling. Pada bagian ini desain gitar klasik yang menawan juga dapat tergambarkan dengan jelas. 

Sementara itu material mahogany disematkan pada neck atau leher gitar ini dan ditutup dengan rosewood pada bagian fingerboard yang pastinya akan menambah pengalaman pengguna dengan menawarkan kenyamanan berkelas pada saat jari-jari saat menekan senar walau dengan keras sekalipun.

Cort Ac-10 juga dilengkapi dengan 19 fret tanpa adanya inlay sebagai penanda posisi di fretboardnya. Pada bagian dryer atau tuning pegnya berwarna emas nan menawan dan elegan yang dapat mempercantik tampilan dari gitar ini.

Baca: 5 Tips Membeli Gitar

Rincian Spesifikasi Gitar Cort Ac-10

Body Shape              : Classic Accoustic   
Body Type         : Hollowbody
Body Construction : Acoustic
Body Top Wood     : Spruce
Body Wood         : Mahogany
Bridge            : Rosewood
Neck Wood         : Mahogany
Neck Shape        : Classical
Neck Shape        : Oval
Neck Joint        : Dovetail
Fingerboard       : Rosewood (African)
Number of Frets   : 19
Fret Size         : Classical
Hardware          : Gold
Number of Strings : 6
Binding           : Black
Tuners            : Classical
Tuners Vintage    : Style
Finish            : Satin

Kelebihan dan Kekurangan 

Kelebihan:

Harga terjangkau

Untuk ukuran gitar klasik merek ternama sekelas Cort, gitar ini tergolong murah dan cocok untuk kalangan menengah kebawah yang ingin belajar gitar maupun yang sudah profesional sekalipun.

Spesifikasi Lumayan Bagus

Dengan material-material berkelas seperti mahogany, spruce, dan rosewood adalah kombinasi komposisi yang ideal untuk sebuah gitar akustik klasik yang bisa dikatakan memiliki kualitas.

Desain Bagus

Secara keseluruhan Cort Ac-10 memiliki desain yang indah. Dari penentuan jumlah dan posisi fret hingga desain body dan neck serta pada bagian dryer yang dipercantik dengan finishing emas.

Baca: Ciri Cara Finishing Gitar yang Berkualitas

Mudah Didapatkan

Cort Ac-10 adalah gitar yang user friendly dan mudah didapatkan dimanapun di seluruh dunia, dan pastinya di Indonesia sendiri. Dari toko-toko fisik maupun online semuanya menawarkan gitar ini dengan harga yang kompetitif.

Kekurangan
Satu-satunya kekurangan yang nampak mencolok dari gitar ini adalah tak dilengkapinya preamp system maupun lubang colokan ke ampli listrik. Sehingga Cort Ac-10 belum bisa dikatakan sebagai gitar akustik elektrik.

Namun demikian, dengan harga yang ditawarkan dari gitar ini hal tersebut adalah sesuatu yang lumrah. Apalagi nama besar Cort membelakanginya.

Harga gItar Cort Ac-10

Hingga tahun 2017 ini harga gitar Cort Ac-10 masih cukup stabil diangka 1.000.000-1.500.000 baik di toko fisik maupun di toko-toko online ternama. 

Semoga bermanfaat.

Baca juga: Review Gitar Klasik Premium Yamaha NTX700





Posting Komentar untuk "REVIEW LENGKAP GITAR KLASIK CORT AC-10, MURAH TAPI BUKAN MURAHAN!"