Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

REVIEW SENAR GITAR AKUSTIK MEREK ELIXIR

SENAR ELIXIR AKUSTIK PHOSPOR BRONZE

Salah satu senar gitar akustik terbaik ialah elixir strings. Senar ini jugalah yang menjadi senar handalan fingerstylis hebat dunia, Sungha Jung.

Saat ini kebutuhan akan senar yang berkualitas mutlak dicari-cari, khususnya bagi yang memang sering manggung dengan gitar kesayangan. Tapi, untuk sobat yang hanya bermain-bermain gitar di kamar juga tak ada salahnya untuk memiliki senar eksklusif yang satu ini.

Namun demikian, sobat harus menyiapkan kocek yang cukup lumayan mahal untuk ukuran satu set senar gitar. Bayangkan saja, harganya di toko-toko fisik masih berkisar anatara 200 ribu sampai 300 ribu. Bahkan dengan uang segitu kita sudah bisa mendapatkan gitar baru bukan?

Baca juga: Belum Mengenal Jenis-Jenis String Gitar? Simak Ulasan Berikut Ini

Bila sobat ingin mendapatkan senar ini dengan harga yang agak miring, sobat bisa membelinya secara online di situs-situs jual beli online ternama, jangan yang abal-abal. Jangan mudah tergiur dengan harga murah yang ditawarkan oleh seller karena sekarang ini banyak beredar senar-senar elixir palsu. Sekali lagi penulis tekankan, ada harga ada kualitas. So, be a smart buyer!

Oke, kita langsung bahas saja senar gitar akustik eksklusif merek Elixir.

Review Senar Gitar Akustuk Elixir Phospor Bronze

Elixir adalah brand senar asli dari USA (Amerika Serikat). Pada seri kali ini akan dibahas secara mendalam berbagai varian yang ada. Termasuk apa itu polyweb, nanoweb, ligt, exttra light, dan sebagainya.

Nah, apa bedanya polyweb dengan nanoweb? Perbedaannya hanya terletak pada ketebalan lapisannya. Bila nanoweb lapisannya lebih tipis, sementara polyweb lebih tebal. Meski terlihat sepele, perbedaan ketebalan lapisan tersebut sangatlah mempengaruhi karakteristik suara keduanya.

Polyweb suara yang dihasilkan lebih kalem, melow, atau warm. Karakter seperti ini biasanya lebih cocok untuk bermian musik-musik jazz yang lebih slow dan halus. Sedangkan nanoweb suara yang dihasilkan lebih cempreng atau menggelegar. Atau istilah kerennya bright (terang). Dengan demikian, tone yang dihasilkan akan sangat jelas. Sangat cocok untuk bermian fingerstyle.

Baca juga: Review Senar Gitar Merek Fuji

Nah, untuk senar elixir yang polyweb (extra light) memiliki ukuran ketebalan senar sebagai berikut:

senar 1 (0.10)
senar 2 (0.14)
senar 3 (0.23)
senar 4 (0.30)
senar 5 (0.39)
senar 6 (0.47)

Sementara itu untuk ukuran yang tipe nanoweb (light) adalah sebagai berikut:

senar 1 (0.12)
senar 3 (0.16)
senar 3 (0.24)
senar 4 (0.32)
senar 5 (0.42)
senar 6 (0.53)

Baca juga: Review Senar Gitar Akustik Merek Pyramid

Catatan: Untuk yang nanoweb dan polyweb tipe extra light ketebalan keseluruhan sama, hanya ketebalan lapisan yang berbeda (memang ini yang penulis maksud di tulisan yang di atas). Maka dari itu, untuk memeperluas wawasan sobat, penulis ambilkan tipe yang light untuk yang nanoweb.

Perlu sobat ketahui pula bahwa yang tipe light lah yang dilabeli phospor bronze, sementara itu untuk yang tipe extra light hanya berlabelkan bronze atau lebih tepatnya 80/20 bronze. Hal ini juga dapat membantu sobat dalam membedakan mana senar yang asli dan palsu.

Baca juga: Review Senar Gitar Klasik D'addario Pro Arte

Ulasan Kelebihan dan Kekurangan Senar Gitar Akustik Elixir:

Sebagai senar eksklusif yang dirancang untuk gitar-gitar eksklusif pula, senar ini menyimpan banyak kelebihan dan mungkin juga segelintir kekurangan atau bahkan nyaris tidak ada sama sekali kekurangannya. Nah, di bawah ini adalah ulasan lengkapnya.

Kelebihan:

Suara yang Mengagumkan

Inilah nilai jual utama dari senar ini, yakni dapat menghasilkan rambatan nada yang sangat maksimal. Bila dipadukan dengan gitar yang memiliki rangka solid dengan kayu berkualitas tentunya sustainnya akan semakin panjang sehingga dapat menghasilkan suara yang amat merdu.

Karakteristik suaranya sangatlah kuat, cemerlang, lembut, dan mantap pastinya. Susah juga untuk dijelasin, lebih baik dicoba sendiri, pasti sobat akan langsung mendapatkan pengalaman yang sangat mengesankan.

Ramah Pengguna

Ini juga merupakan kelebihan yang sangat mengesankan dari senar ini. Karena meski di atas kertas ukuran senar ini cukup besar dan tebal, akan tetapi rasanya tetap lembut di jari-jari tangan. Jadi, saat menekan senar ini tak akan terasa sakit di jari. Sekalipun kita berlama-lama memainkan gitar kesayangan kita.

Kuat Tidak Mudah Putus

Senar ini juga dirancang dengan sedemikian rupa agar menghasilkan kekuatan yang benar-benar maksimal. Bahkan untuk memainkan teknik-teknik seperti bending yang umumnya riskan membuat senar putus bisa diltangani dengan baik oleh senar ini.

Bending saja sekuat tenaga sampai jari-jari tangan sobat terasa sakit. Penulis berani jamin, Insya Allah senar ini tidak akan putus.

Tahan Lama dan Tahan Karat

Poin ini juga merupakan nilai jual utama dari senar elixir. Didesain dengan lapisan coated membuat senar ini tahan dari karat. Dengan demikian, senar ini tidak akan mudah kotor dan terkontaminasi debu sehingga membuat masa pakainya lebih panjang serta tetap terlihat bersih dan kinclong.

Kekurangan:

Sejatinya senar elixir tidak memiliki kekurangan sama sekali, selain ya karena harganya yang cukup mahal yang terkadang tak terjangkau oleh banyak gitaris-gitaris rumahan dengan budget yang pas-pasan. Selain itu, senar ini juga tak cocok bila harus disandingkan dengan gitar-gitar sayur yang harganya sangat murah/terjangkau.

Nah, itulah sedikit ulasan mengenai senar gitar elixir akustik. Sebenarnya masih banyak kelebihan yang bisa sobat rasakan sendiri ketika sudah menjajal senar ini.

Dengan demikian, sekali lagi penulis tekankan, senar ini sangat recomended untuk sobat miliki, terlebih lagi bagi sobat yang suka bermain fingerstyle. Segera dapatkan di toko-toko terdekat, dan rasakan sendiri sensasinya. 

Semoga bermanfaat. 

Baca juga: Senar Gitar Listrik untuk Gitar Akustik, Mengapa Tidak?










59 komentar untuk "REVIEW SENAR GITAR AKUSTIK MEREK ELIXIR "

  1. Kalau pakai senar elixir phospore bronze nanoweb dipadukan dengan gitar Yamaha APX500II cocok ga ya gan?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Gk cocok gan .cocok nya yg polyweb . Krna ukuran nya 10.47
      Klo nano web kegedean 12 ukuran nya untuk gitar jumbo .
      Bisa sih di pasang tapi pasti sakit di tangan trlalu tegang 😀😀😀 menurut pengalaman sih .
      Slmt mencoba 😊

      Hapus
    2. Kalo gitar Allegro cocoknya pake Elixir nano atau poly ya? Mohon balesannya biar gak salah pilih senar. Terimakasih

      Hapus
    3. Enak pakai yang 010. Kalau yg nano kegedean untuk gitar dengan bodi tips dan ramping seperti apx 500ii.

      Hapus
    4. @rangga, smaa saja, pakai yang 010, atau mentok 011.

      Hapus
  2. kalo gitar CORT AD-810 cocok aga ya ???

    BalasHapus
  3. Untuk Legacy MJG-304CP cocok senar elixir nggak? Klo cocok tipe poly ato nano

    BalasHapus
  4. Klo gitar taylor Rf-35 cocoknya tipe senar elixir tipe
    apa gan?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Kalau gitar taylor enaknya pake senar layangan atau benang jahit

      Hapus
    2. lebih recomended yang poly. Untuk nano bagusnya buat gitar tabung besar atau yang sudah solid.

      Hapus
  5. Buat gitar yamaha f 310 enaknya pake polyweb apa nanoweb gaan ??

    BalasHapus
    Balasan
    1. Kalau aku pribadi pilih yang poly Gan. Lebih pas di jari tangan, nggak terlalu keras. Juga lebih aman buat gitar-gitar yang emang belum solid.

      Hapus
  6. Elixir yg nanoweb kalo diapke Cort AD 810 E enak gak ya gan?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Kalo Agan emang jarinya kuat oke sih nggak masalah. Suaranya juga tambah garing karena tensinya yang tinggi. Tapi kalau unyuk main sehari-hari yang sampai berjam-jam, aku nggak terlalu rekomendasiin sih, Gan. Mending pakai yang polyweb aja. Tapi selera juga sih.

      Hapus
    2. Kalau pakai nanoweb bisa bikin necknya bengkok ga gan kalau di pakai di Cort ad810e op??

      Hapus
  7. Kalau Gitar Yamaha F-210 cocoknya senar Elixir tipe apa ya?
    Mohon dibantu saya masih pemula😊

    BalasHapus
    Balasan
    1. Yang polyweb Sob, yang lebih tipis senarnya. Kalau yang tebel, kadang kalau gitarnya nggak kuat rangkanya, lambat laun akan membuat neck gitar jadi bengkok. Yamaha F-210 emang belum gitar solid, tapi tetep lumayanlah disandingkan dengan senar elixir ini.

      Hapus
  8. Pake gitar zager zad80ce cocok yang mana gan? Poly atau nano?

    BalasHapus
  9. rekomendasi ukuran senar yang pas buat gitar jumbo ??




    BalasHapus
  10. Halo, boleh minta rekomendasi senar elixir phospor bronze yang cocok untuk gitar apx 600?

    BalasHapus
  11. Kalo gitar allegro fc1 cocoknya senar apa ya gan?

    BalasHapus
  12. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  13. Numpang tanya, gitar saya kan travel gitar yamaha apxt2, ada senar elixir untuk model travel gitar ga yah? Thanks

    BalasHapus
    Balasan
    1. Tidak ada, cari saja yang ukuran kecil. Recomended juga pakai yang polyweb.

      Hapus
  14. Gan klo yamaha cpx600 enaknya elixir tipe ap yg cck? Nano,poly,optiweb?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Enakan pakai yang poly. Kalau opti itu lebih tepatnya untuk gitar elektrik.

      Hapus
  15. Gitarku APX 600, senar elixirnya pake type apa ya ?

    BalasHapus
  16. Klo buat gitar yamaha f310 cocok nya elixir tipe apa gan ?

    BalasHapus
  17. perbedaan phospor bronze & bronze pa ya gan? utk akustik

    BalasHapus
  18. Assalamualaikum.. Mimin ane nanya dong.. Kalau gitar tanglewood TWR SFCE cocok nya elixir yang mana min?? Makasih

    BalasHapus
  19. Kalau gitar acustik cort sfx dao nat pakai eleksir poluweb atau nanoweb ?

    BalasHapus
  20. Kalau gitar yamaha fs 100C bagusnya pakai polyweb atau nanoweb?

    BalasHapus
  21. Klo untuk gitar cort AD 850 NS cocok nya pakai nanoweb atau poly web y

    BalasHapus
  22. Buat di gitar gu ARISTA parbrikan lokal di bandung yg aekrng udh mendunia jadi ARISTONE. Kayanya bagus nig

    BalasHapus
  23. Kalau untuk tanglewood twr2 sfce, bagusan mana

    BalasHapus
  24. Buat apx 600 kira2 pake nano apa poly yaa?

    BalasHapus
  25. Gan gitar saya crafter age 100mh cocok pakai yg mana ya mohon bantuannya, thx

    BalasHapus
  26. Gitarku gitar custom body dreadnought tip body soolid nek mahogany,,,cocoknya senar apa ya?

    BalasHapus
  27. gitar aku cort af510e, kira2 cocok pake yang mana ya? ada yang bisa bantu? masih bingung jugaa, terimakasihh

    BalasHapus
    Balasan
    1. Gitar tabung besar ya? Bisa pakai yang nano, uk 012 biar lebih keluar soundnya.

      Hapus
  28. Kalau gitar akustik elektrik Yamaha FX310 cocoknya kira" pakai senar Elixir Polyweb atau Nanoweb ya bang?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Pake yg poly saja sob. Kalau kegedean selain keras juga bisa mudah buat neck gitar bengkok.

      Hapus
  29. gitar saya cort ndx 20, baiknya pake yg poly apa nano?

    terima kasih min, atas jawabannya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ambil yg nano 010 terbaru ada. Tapi pakai yang 012 juga bisa, soalnya sudah lumayan suport kalau itu cort ndx20 ori.

      Hapus
  30. Kalo gitar Allegro cocoknya pake Elixir nano atau poly ya? Mohon balesannya biar gak salah pilih senar. Terimakasih

    BalasHapus
  31. Bg, Kalau utk Gitar Valencia VC204h bagus yg mana bg?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Trus, support ga Bg? Sama gitar gua? Soalnya masi pake senar bawaan

      Hapus
  32. Yamaha Apx600 cocok poly atau nano pak, atau rekom laen?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ambil polyweb yg 010 enak. Pas untuk gitar yang simpel dan minimalis seperti apx.

      Hapus
  33. Untuk gitar custom yamaha elektrik tuner apx 500ii, jadinya yg cocok poly atau nano kak? Terus pakai yg 0,9 atau 0,10 recomennya kak?

    Dengan spec gitar seperti ini kak
    - Neck mahogany
    - Top body meranty
    - Back side dan Body Playwood
    - Dryer putihan renteng
    - Finishing glosy
    - Fret kuningan
    - TANEM BESI import dobel action

    Terima kasih 🙏

    BalasHapus
    Balasan
    1. Kalo apx ori bagus pakai nano yang ukurab 0,10 ke atas, Kalau yang custom/replika menyesuaikan. Lebih baik cukup pakai 0,10 sudah enak. Jangan terlalu kecil, o,9 itu ukuran senar gitar listrik.

      Hapus