CARA GAMPANG STEM VARIASI DROP D PADA GITAR
source: pixabay.com |
Halo sobat setia pembaca ZAB, apa kabar? Sudah cukup lama rasanya penulis tidak membuat artikel mengenai tutorial serta tips dan trik mengenai gitar. Nah, pada kesempatan kali ini penulis ingin membangkitkan kembali tema tutorial tersebut.
Kali ini, kita akan membahas mengenai salah satu variasi steman gitar. Sebelumnya, apakah sobat sudah tahu steman standar pada gitar itu yang bagaimana? Yups, steman standar keenam senar gitar adalah nada E, A, D, G, B, E.
Baca: Cara Mudah Stem Gitar
Baca: Cara Mudah Stem Gitar
Nah, kita tinggalkan dulu soal steman standar pada gitar, kita akan membahas variasi steman gitar drop D.
Pengertian Drop D Tuning
Apa itu variasi steman drop D?
Steman drop D artinya kita menurunkan nada salah satu atau beberapa senar menjadi nada D. Standarnya steman drop D yaitu menurunkan nada menjadi D hanya pada senar keenam saja (senar bass). Itu artinya, yang diturunkan nadanya menjadi D hanya senar enam saja, sementara kelima senar lainnya tetap dengan steman standar seperti pada umumnya.
Jadi, nada senarnya yaitu sebagai berikut:
senar 1 bernada E
senar 2 bernada B
senar 3 bernada G
senar 4 bernada D
senar 5 bernada A
senar 6 bernada D
Variasi steman drop D seperti di atas banyak diaplikasikan oleh para musisi beraliran rock, metal, heavy metal, hard core, dan metal core. Hal tersebut tentunya akan mendukung mereka untuk memainkan chord 5, atau yang akrab disebut power chord. Sebut saja A5, D5, F5, G5, dan lain sebagainya.
Selain drop D dengan tipe standar di atas, ada beberapa macam lagi variasi drop D yang lain. Seperti dua senar sekaligus yang di drop D, yaitu senar 1 dan senar 6. Contohnya pada lagu canon versi akustik yang dimainkan oleh fingerstylist muda berbakat asal Korea Selatan, 'Sungha Jung'.
Baca: Mengenal Lebih Dalam Mengenai Fingerstyle
Baca: Mengenal Lebih Dalam Mengenai Fingerstyle
Bahkan ada pula yang dirubah juga nada senar yang lainnya bersamaan dengan nada senar 1 dan 6 yang telah di drop D, contohnya pada lagu My Heart Will Go On (Titanic) yang dimainkan pula oleh Sungha Jung. Dimana pada lagu tersebut setemannya berubah menjadi D, A, D, G, A, D. Yups, di variasi tersebut hampir mirip dengan steman open D ya?
Kelebihan dan Kekurangan Drop D
Layaknya setiap insan, penggunaan drop D tuning juga memiliki kelebihan serta kekurangan. Di bawah ini sedikit gambaran mengenai kelebihan dan kekurangannya.
Kelebihan:
Pengaplikasian drop D tuning dapat mempermudah penerapan/penggunaan chord-chord 5 atau power chord. Hal tersebut tentunya sangat menguntungkan gitaris-gitaris beraliran metal, rock, dan semcacamnya termasuk juga blues.
Kekurangan:
Terbilang sulit untuk memainkan chord-chord dasar, kecuali chord dasar 5 semisal Am, Em, dan Dm.
Cara Stem Drop D
Stemlah seperti steman standar biasa terlebih dahulu, yaitu E, A, D, G, B, E. Lalu, ubahlah nada senar 6 menjadi D dengan menyamakan bunyinya dengan senar 4 atau senar 5 fret/kolom 5. Ulangi beberapa kali hingga nada yang dihasilkan benar-benar terdengar pas ditelinga.
Bila masih menemui kesulitan dengan cara di atas. Sobat bisa langsung menyetemnya dengan menggunakan tuner elektrik. Atau yang lebih gampang lagi dengan menggunakan aplikasi digital penyetem gitar seperti Guitar Tuner atau favorit penulis sendiri yaitu A4tune yang bahkan bisa sobat dapatkan dengan mudah dan gratis dengan mengunduhnya di playstore.
Bila masih menemui kesulitan dengan cara di atas. Sobat bisa langsung menyetemnya dengan menggunakan tuner elektrik. Atau yang lebih gampang lagi dengan menggunakan aplikasi digital penyetem gitar seperti Guitar Tuner atau favorit penulis sendiri yaitu A4tune yang bahkan bisa sobat dapatkan dengan mudah dan gratis dengan mengunduhnya di playstore.
Posting Komentar untuk "CARA GAMPANG STEM VARIASI DROP D PADA GITAR"