Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

DAFTAR LAGU ALBUM SARJANA MUDA IWAN FALS

DAFTAR LAGU ALBUM SARJANA MUDA IWAN FALS
Daftar Lagu Album Sarjana Muda Iwan Fals 

Zona Artikel Baru - Sarjana Muda adalah album pertama Iwan Fals bersama Musica Studio, label musik yang paling banyak menggandengnya dalam mengarungi karier profesional di kancah musik Indonesia. 

Album ini diriis pertama kali pada tahun 1981. Di dalamnya terdapat sepuluh lagu, adapun isi lagu album Sarjana Muda Iwan Fals adalah sebagai berikut. 

Daftar 10 Lagu Iwan Fals Album Sarjana Muda 

1. Sarjana Muda

Sama seperi nama albumnya, lagu ini menjadi single utama album yang dirilis Iwan Fals bersama Musica Studio di tahun 1981. 

Lagu "Sarjana Muda" pada dasarnya menggambarkan realita pemuda-pemudi yang sulit mendapatkan pekerjaan. Sekalipun sudah bersekolah tinggi, memiliki ijazah, semuanya seakan tak ada harganya sebab sangat sulit mendapatkan pekerjaan di negeri ini. 

2. Umar Bakri

Sebuah lagu yang spesial ditulis Iwan Fals untuk menghargai kaum guru yang mencerdaskan anak-anak bangsa dengan tulus, meski bayaran yang didapatkan tak sebanding. "Oemar Bakrie" adalah sosok guru sedehana yang tulus mengabadi untuk bangsa ini, begitulah kiranya yang digambarkan  Iwan Fals dalam lirik lagunya ini. 

3. Bung Hatta

Lagu ini merupakan apresiasi seorang Iwan Fals kepada wakil presiden pertama Indonesia yang sekaligus bapak proklamator pahlawan bangsa. Lagu "Bung Hatta" diciptakan Iwan Fals ketika Bung Hatta tutup usia di tahun 1980. Lagu ini menggambarkan betapa mulianya sosok Bung Hatta, pahlawan kemerdekaan yang jasa-jasanya akan selalu dikenang untuk negeri ini, 

4. Doa Pengobral Dosa

Lagu "Doa Pengobral Dosa" menurut saya salah satu lagu terbaik Iwan Fals di album Sarjana Muda. Lagu ini ditulis melalui pengalaman semasa kecil Iwan Fals yang menyaksikan potret PSK (Pegawai Seks Komersial) pinggiran yang melacur demi menyambung hidup dan membesarkan anak-anaknya. 

5. Si Tua Sais Pedati

Lagu "Si Tua Sais Pedati" bermakna kesederhaan dalam hidup. Lagu ini mengisahkan seorang Kakek kusir yang hidup sederhana di pedesaan. Tak terpengaruh dengan dunia luar, juga tak ikut risau dengan negera yang kala itu yang sedang bergejolak dengan kenaikan-kenaikan harga, krisis pangan dan krisis energi.

Lirik dan Chord Lagu Belum Ada Judul Iwan Fals 

6. Ambulans Zig Zag

Bila kalian yang hobi main gitar kelahiran delapan puluhan sampai sembilan puluhan pasti tak asing dengan lagu Iwan Fals yang satu ini. "Ambulance Zig-zag" memiliki intro gitar yang sangat indah. Intronya legendaris sekali, easy listening. Mirip-miriplah kelasnya dengan intro "Semua Tentang Kita" Peterpan. 

7. 22 Januari

Lagu "22 Januari" ini juga tak kalah indah. Iringan musiknya sangat sedrehana, sepanjang lagu full diiringi gitar akustik yang begitu mendominasi. Lirik lagunya penuh dengan kiasan. Namun pada intinya yang saya tangkap, lagu "22 Januari" ini berisikan tentang sepasang kekasih yang dalam kebimbangan akan di bawa ke mana arah hubungan mereka, sementara keduanya terlanjur kasmaran. 

Mungkin Kamu Juga Suka: 6 Hal yang Harus Diperhatikan Saat Bernyanyi 

8. Puing

Lagu "Puing" ini mungkin tak setenar versi keduanya yang dirilis Iwan Fals dalam album Mata Dewa di tahun 1989. Lagu "Puing I" yang ada dalam album Sarjana Muda ini menceritakan kekacauan negeri ini yang dipenuhi dengan pemberontakan serta gambaran rezim orde baru yang dengan keras dan beringas "menghabisi" rakyat-rakyat yang tak sepaham dengan Penguasa. 

9. Yang Terlupakan 

Siapa yang tak tahu lagu Iwan Fals yang berjudul "Yang Terlupakan"? Tak jarang banyak yang menyebutnya juga dengan lagu "Denting Piano" Padahal judul aslinya "Yang Terlupakan". Lagu ini menjadi yang terbanyak didengar dari deretan lagu Iwan Fals album Sarjana Muda

Lagu ini menceritakan seorang pria yang menyesal telah "mengotori" wanita pujaan hatinya. Sementara hatinya belum siap unuk menjalani hubungan yang lebih serius karena beberapa alasan. Kemudian ia larut dalam kesedihan dan penyesalannya itu. 

10. Bangunlah Putra Putri Pertiwi

Lagu ini diciptakan Iwan Fals untuk menghormati burung Garuda sebagai lambang negara Indonesia. Lagu ini didedikasikan beliau untuk memberi penghormatan pada bangsa ini agar tetap jaya, mampu "berkibar" dan disegani sleuruh dunia seperti harapan dari para pendiri bangsa. 

Baca Juga: Daftar 10 Lagu Iwan Fals Album Kelompok Penyanyi Jalanan 


Posting Komentar untuk "DAFTAR LAGU ALBUM SARJANA MUDA IWAN FALS "